Gubsu Tawarkan Penerbangan Langsung India - Kualanamu
![Gubsu Tawarkan Penerbangan Langsung India - Kualanamu](https://cdn.halomedan.com/uploads/images/2018/03/gubernur-sumut-tawarkan-penerbangan-langsung-india-kualanamu-525971-1.jpg)
MEDAN I halomedan.co
Gubernur Sumatera Utara, Tengku Erry Nuradi, menawarkan kepada Duta Besar India untuk Indonesia, Pradeep Kumar Rawat, untuk membuka penerbangan langsung dari India ke Bandara Internasional Kualanamu. Karena Sumut memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.
“Dalam rangka meningkatkan jumlah wisatawan yang datang ke Indonesia, khususnya Sumut. Tentunya penerbangan langsung dari India ke Kualanamu akan membuat semakin banyak kunjungan wisatawan dari India,” kata Erry saat menerima kunjungan Pradeep Kumar Rawat, Kamis (22/3).
Selama ini, menurut Gubsu, banyak wisatawan India yang berkunjung ke Singapura dan Malaysia. Sementara untuk Indonesia, wisatawan India banyak berkunjung ke Pulau Bali. Padahal jarak Malaysia atau Singapura ke Sumut hanya sekitar 1 Jam.
“Indonesia itu bukan hanya Bali saja yang memiliki potensi pariwisata yang menarik. Ada juga di Sumut seperti Danau Toba,” ujar Erry.
Selain itu, kata Erry, saat ini hampir 1.000 jamaah umrah yang berangkat dari Kualanamu ke Tanah Suci, sementara India berada di pertengahan. Gubsu berharap agar pemerintah India dapat membuat suatu tempat seperti wisata religi untuk jamaah umrah dari Sumut, pada saat transit di India menuju Tanah Suci.
Di bidang pendidikan, kata Gubsu, pemerintah India juga menawarkan kerja sama berupa pemberian beasiswa kepada pegawai pemerintah dan masyarakat Indonesia, khususnya dari Sumut yang ingin mengikuti pendidikan di berbagai jurusan yang ada di India.
“Ini sangat baik, kita berharap ke depan semakin banyak masyarakat Indonesia yang mengikuti pendidikan di India, khususnya dari Sumut. Saya meminta informasi yang lengkap untuk itu,” ucapnya.
Dikatakan Gubsu, masih banyak lagi peluang kerja sama yang nantinya dapat dilakukan antara India dan Sumut khususnya. Seperti Kawasan Ekonomi Khusus Sei Mangke dan bidang lainnya. Erry berharap agar hubungan baik yang sudah terjalin selama ini terus ditingkatkan.
Baca Juga:
“Kurang lebih 50 ribu orang keturunan India yang tinggal di Sumut dan hidup harmonis,” sebut Erry.
Dubes India untuk Indonesia, Pradeep Kumar Rawat, pada kesempatan itu mengatakan sangat tertarik dengan Indonesia. Selain hubungan yang telah lama terjalin dan jarak yang tidak begitu jauh. Juga potensi yang cukup banyak untuk dilakukan kerja sama.
Disampaikannya, wisatawan dari India selama ini nomor dua terbesar yang berkunjung ke Indonesia yaitu ke Pulau Bali. “Wisatawan kami nomor 2 terbesar yang berkunjung ke Bali setelah Australia,” ujarnya.
Dikatakan juga, banyak potensi di Sumut ini yang akan dikerjasamakan. Seperti di bidang pendidikan berupa pemberian beasiswa. Pariwisata karena adanya kesamaan budaya di Sumut dengan India, serta ekspor impor dan lain sebagainya.
“Untuk itu kami ingin mendapat informasi yang aktual terkait potensi-potensi yang ada di Sumatera Utara,” ujar Pradeep.(W03)