Jumat, 07 Februari 2025

Pencuri Mobil Didor, Polisi Bungkam

Administrator
Jumat, 13 Juli 2018 07:22 WIB
Pencuri Mobil Didor, Polisi Bungkam

INDRA PURA, Pencurian mobil bermodus melamar kerja di sebuah cafe merangkap Doorsmeer di Desa Tanjung Gading, Kecamatan Sei Suka, Batubara, ditembak polisi bagian kaki sebelah kanannya.

 

Informasi dihimpun wartawan, Jumat (13/7) penangkapan pencuri mobil BK 1585 VK milik Elkanasari br Simanjuntak warga Dusun IV Alai Desa Kuala Tanjung, Kecamatan Sei Suka sesuai LP/87/VII/2018/SU/Res.Batubara/ Rabu,11 juli 2018.

 

Pencurian ini jelas dilakukan oleh seorang pria yang pagi harinya baru melamar kerja di cafe itu sebagai Barista. Aksinya terekam kamera CCTV yang ada ditempat parkir kafe itu. Pria itu diketahui bernama Riki Hamdani.

“Kami tidak meminta identitas apapun dari dia waktu melamar pekerjaan, apakah KTP atau tanda bukti diri lainnya,” kata Elkanasari kepada wartawan di Mapolsek Indra Pura saat memberikan laporan.

 

Diceritakannya, pelaku datang memesan kopi. Lalu tanya – tanya beli kopi dari mana, terakhir dia menunjukkan keahliannya dalam mengolah kopi sebagai Barista melalui ponselnya, ditempat dia kerjanya dulu.

 

Baca Juga:

Karena memang meyakinkan ia langsung diterima. Rabu pagi sekitar pukul 07.00 Wib, korban yang bermaksud membuka Doorsmeer terkejut melihat mobilnya sudah tidak berada lagi ditempatnya.

 

“Memang kunci mobil itu biasanya disangkutkan di dinding, malam itu usai semuanya nonton bola, cafe langsung tutup sekitar pukul 02.00 Wib, baru paginya terbangun dan melihat mobil dan kuncinya sudah tidak ada. Tapi begitu melihat CCTV ternyata pelakunya yang melamar kerja tadi pagi,” kata Elkanasari.

 

Foto di CCTV dan handphone diketahui pelaku adalah RH (24) warga Jalan Rakuta sembiring No 36, Kelurahan Pondok Sayur Kecamatan Siantar Martoba, Kota Pematang Siantar.

 

Sebelumnya pelaku juga pernah melakukan tindak pidana penganiayaan berat terhadap seorang pria keturunan. Pelaku membacok korban yang marah kepadanya karena pelaku sudah menyelingkuhi istri korban.

 

Baca Juga:

Pelaku mengaku ditangkap, Kamis (12/7) sekira pukul 20.00 dari rumah orangtuanya di Jalan Majapahit bersama dengan mobil hasil kejahatannya. Namun plat mobil sudah diganti pelaku dengan nomor BK 1757 YM.

 

Kepada wartawan RH mengatakan, ia mencuri mobil itu untuk menabrak suami selingkuhannya. Karena menurutnya pria keturunan Tionghoa yang pernah dibacoknya itu telah membuat orang tuanya sakit dan meninggal dunia.

 

Pihak Kepolisian Sektor Indra Pura dan Polres Batubara hingga saat ini belum mau memberi keterangan terkait penembakan terhadap pelaku.(jo)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Warga Meninggal, Ketua Pewarta Melayat dan Berikan Bantuan

Warga Meninggal, Ketua Pewarta Melayat dan Berikan Bantuan

Bakopam Bersama Polda Sumut Sukses Gelar Desiminasi Pemilu Damai 2024 di Kota Sibolga

Bakopam Bersama Polda Sumut Sukses Gelar Desiminasi Pemilu Damai 2024 di Kota Sibolga

Kapolsek Tegaskan tidak Ada Judi Tembak Ikan di Wilkum Polsek Delitua

Kapolsek Tegaskan tidak Ada Judi Tembak Ikan di Wilkum Polsek Delitua

Polda Sumut Atensi Kasus Pelemparan Bom Molotov Ke Rumah Wartawan di Pancur Batu

Polda Sumut Atensi Kasus Pelemparan Bom Molotov Ke Rumah Wartawan di Pancur Batu

GKN di Pemukiman Padat Penduduk, Satresnarkoba Polrestabes Medan Tangkap Pengedar Narkoba

GKN di Pemukiman Padat Penduduk, Satresnarkoba Polrestabes Medan Tangkap Pengedar Narkoba

Polres Madina Bakar Ganja Hasil Operasi Oktober- Desember 2023

Polres Madina Bakar Ganja Hasil Operasi Oktober- Desember 2023

Komentar
Berita Terbaru