Deli Serdang - Kamis (17/4) pukul 16.00 wib, Himpunan Mahasiswa dan Pemuda Simalungun (Himapsi) berkunjung ke ruangan wakil ketua DPRD Deli Serdang H. Hamdani Syahputra S.sos.
Dalam pertemuan tersebut, pria yang juga ketua DPD Partai Golkar Deli Serdang ini meminta agar mahasiswa melek dalam ilmu politik.
" Jadi kita harus persamakan persepsi dulu terkait politik. Karena semua nya berjalan karena produk politik. Makanya, mahasiswa harus melek politik juga. Karena semuanya berkesinambungan dalam perjalanan pemerintahan di Deli Serdang baik saat ini maupun masa yang akan datang,"ungkap pria yang akrab disapa bang Danny ini.
Sementara ketua Himapsi Rommy Saragih didampingi tokoh masyarakat Simalungun bapak Idris Sinaga dan tokoh Pemuda Simalungun Dedek Purba Pakpak tuan Bahperak, mengatakan, tujuan kehadiran mereka untuk mengundang bapak H. Hamdani Syahputra S.sos untuk menjadi pembicara saat Dies Natalis Himapsi ke 47 tahun, yang digelar, Sabtu (26/4), di gedung Graha Bhineka Perkasa Jaya, Kabupaten Deli Serdang.
"Dalam acara tersebut, kami juga mengundang walikota Medan, bapak Rico Waas. Semoga nantinya dengan kehadiran bapak bisa memberikan masukan terkait inovasi untuk pembangunan,"ungkapnya.
Dalam acara tersebut tokoh masyarakat Simalungun bapak Idris Sinaga dan tokoh Pemuda Simalungun Dedek Purba Pakpak tuan Bahperak, memberikan topi Gotong dan ulos Simalungun kepada wakil ketua DPRD Deli Serdang.
Pihak Himapsi juga berharap, dalam acara tersebut bapak DR. H Musa Rajekshah bisa hadir dalam acara tersebut. (rel)
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di
Google News