Polda Sumut Gelar Dialog Publik, H Sobirin Harahap Ajak Generasi Muda Merajut Kebhinekaan Menuju Indonesia Emas

Medan – Polda Sumatera Utara (Sumut) menggelar Dialog Publik bertema Merajut Kebhinekaan dengan Penguatan Nilai-Nilai Kebangsaan bagi Generasi Muda Sumut Menuju Indonesia Emas, yang berlangsung di Emerald Garden Hotel, Medan, Kamis (13/2). Kegiatan ini dihadiri oleh Al Ustadz Muhammad Shiddik Saleh, Al Ustadz Indra Suheri, M.A., H Sobirin Harahap, serta perwakilan masyarakat Sumatera Utara.
Dalam dialog tersebut, para pembicara menekankan pentingnya menjaga kebhinekaan sebagai fondasi utama dalam memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa. H Sobirin Harahap mengingatkan bahwa generasi muda memiliki peran strategis dalam membangun Indonesia Emas 2045.
"Generasi muda harus memahami nilai-nilai kebangsaan yang diwariskan oleh para pendiri bangsa. Tugas kita adalah merawat kebhinekaan yang menjadi kekuatan utama bangsa ini," ujarnya.
H Sobirin Harahap yanh juga Ketua DPP HMTI itu menambahkan, bahwa dialog seperti ini sangat penting untuk meningkatkan wawasan kebangsaan di tengah tantangan era globalisasi. Ia berharap generasi muda dapat lebih aktif dalam menjaga persatuan di tengah perbedaan.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari para peserta, yang berasal dari berbagai elemen masyarakat. Mereka berharap dialog serupa dapat terus digalakkan sebagai upaya memperkuat persatuan dan kesadaran kebangsaan.
Polda Sumut sebagai penyelenggara menyatakan bahwa dialog ini merupakan bagian dari upaya menjaga stabilitas sosial dan mendorong generasi muda untuk lebih mencintai Tanah Air.
"Kami berharap kegiatan ini dapat menginspirasi generasi muda untuk berperan aktif dalam menjaga kebhinekaan serta berkontribusi nyata bagi kemajuan bangsa," kata perwakilan dari Polda Sumut.rel
Baca Juga: