Medan | Halomedan.co
Tengku Mirna sosok wanita berwajah bulan yang juga diamini sebagai Ketua Perkumpulan Muslimah Mom’s Familiy Comunity (MMFC) menghadiri acara aqiqah dan tasyakuran anak dari bendahara MMFC di Jl. Setia, Desa Marindal I Gang. Antara Kab. Deliserdang pada Sabtu (10/06/2023).
Muslimah Mom’s Family Comunity (MMFC) sengaja memberi kejutan berupa ucapan berbentuk papan bunga, kehadiran ketua MMFC bersama Hj. Ridha Ellyawati dan Biro Sosial Hj Siti Iriani, Hj Enizar Donna disertai juga dengan penyerahan bingkisan berupa kado istimewa buat sang bayi. Selain itu segenap pengurus dan anggota MMFC juga turut memeriahkan acara dengan turut mengisi panggung hiburan berbentuk organ tunggal yang disediakan dalam acara, tentunya menambah suasana menjadi sangat meriah pada nuansa dekorasi yang diwarnai dengan warna kuning keemasan dan dihiasi balon-balon disekeliling.
Bersama para pengurus dan anggota MMFC, Tengku Mirna mengucapkan selamat dan doa kepada May Isnani serta Wawan Kurniawan atas kelahiran anak ke tiga mereka, yakni seorang putri yang sehat dan sangat cantik.
Lebih lanjut dalam ucapan selamat, Ketua MMFC yang hadir dan tampil anggun memakai baju berwarna merah menambahkan bahasa penyejuk, dikatakannya bahwa kehadiran anak dalam keluarga adalah sebuah berkah, semoga kalian menjadi keluarga yang selalu dilimpahkan kebahagiaan,’ ucap Tengku Mirna.
Ditempat yang sama, Sekretaris MMFC Hj. Fauziah Bancin didampingi Lismawati juga turut serta memberi ucapan doa dan selamat, dikatakannya selamat atas kelahiran buah hati, semoga kalian berdua diberikan kekuatan untuk membesarkan Aila Ramadhani, dan semoga diberi umur panjang serta senantiasa diberi kesehatan oleh Allah Swt dan tentunya bertambah kebahagian bersama keluarga, semoga anak yang baru lahir ini dapat tumbuh dewasa menjadi orang yang berguna.
“Bayi perempuan akan menjadi kesayangan ayah dan teman bagi ibunya, selamat berbahagia dan selamat aqiqah,” ucap Hj. Fauziah Bancin sambil mengusap kepala sang bayi.(W02)